Nilai-Nilai
Nilai-nilai yang mendasari Perkumpulan Wallacea diambil dari falsafah yang hidup di Sulawesi Selatan, yaitu :
- Getteng (Komitmen yang kuat) bermakna sebagai komitmen yang kuat dalam melakukan tindakan,
- Lempu (Kejujuran) dimaknai sebagai sifat yang harus melekat dalam bertindak secara terbuka dan obyektif.
- Warani (Berani dan bertanggungjawab) dimaknai sebagai upaya yang dilakukan secara bersungguh-sungguh baik secara proses maupun menyikapi tindak lanjutnya dengan penuh rasa tanggungjawab,
- Mappatuwo Tau Maega bermakna sebagai pencapaian hasil yang bermanfaat bagi hidup dan kehidupan orang banyak.
Prinsip
- Musyawarah untuk mencapai mufakat dalam pengambilan Keputusan
- Menghargai Hak Asasi Manusia
- Transparansi dan Akuntabilitas
- Profesionalisme
- Keadilan antar Generasi
- Anti Kekerasan
- Kesetaraan dalam Kemitraan
- Non Diskriminatif